Resmi Dibuka! Cek Harga Tiket ke Taman Studio Ghibli

Yukke.id – Taman Studio Ghibli atau Ghibli Park telah resmi dibuka pada hari ini. Para penggemar setia animasi Studio Ghibli tentunya telah menantikan hari ini.

Berlokasi di Kota Nagakute, taman ini berdiri di lahan 7,1 hektar yang memakan biaya sekitar USD 232 juta.

Taman ini dipastikan ramai oleh pengunjung dari segala penjuru Jepang bahkan dunia. Jika anda tertarik untuk masuk dan mencobanya, simak pembahasan berikut.

Harga Tiket

Figura karakter Kaonashi di Ghibli Park (sumber: ghibli-park.jp)

Pada fase awal ini, ada tiga area yang dibuka untuk umum, yakni Ghibli’s Grand Warehouse, Dondoko Forest, dan Hill of Youth.

Di setiap area membanderol harga tiket yang berbeda-beda tergantung usia anak serta waktu kunjungan. Serta terdapat perbedaan harga untuk tahun 2023. Berikut penjelasannya:

November – Januari 2023

Ghibli’s Grand Warehouse

Pada hari biasa, harga tiketnya dibanderol sebesar ¥2.000 atau sekitar Rp211.373 untuk pengunjung dewasa.

Sedangkan untuk pengunjung anak-anak (usia 4 tahun hingga SD) dibanderol ¥1.000 atau sekitar Rp105.686.

Pada hari libur dan akhir pekan seperti Sabtu dan Minggu, pengunjung dewasa akan dikenakan biaya sebesar ¥2.500 atau Rp264.216, kemudian sebesar ¥1.250 atau Rp132.108 untuk pengunjung anak-anak.

Dondoko Forest

Harga yang dipatok untuk masuk ke area Dondoko Forest sama pada hari biasa dan akhir pekan. Untuk pengunjung dewasa dibanderol sebesar ¥1.000 atau sekitar Rp105.686.

Sedangkan untuk pengunjng anak-anak dibanderol sebesar ¥500 atau sekitar Rp52.843.

Hill of Youth

Sama seperti area Dondoko Forest, tiket masuk ke area Hill of Youth untuk pengunjung dewasa dibanderol sebesar ¥1.000 atau sekitar Rp105.686.

Sedangkan untuk pengunjng anak-anak dibanderol sebesar ¥500 atau sekitar Rp52.843.

Baca Juga: Bertemu Totoro di Museum Ghibli ( Part I)

Februari 2023

Ghibli’s Grand Warehouse dan Hill of Youth

Pada hari biasa, harga tiketnya dibanderol sebesar ¥3.000 atau sekitar Rp317.449 untuk pengunjung dewasa.

Sedangkan untuk pengunjung anak-anak (usia 4 tahun hingga SD) dibanderol ¥1.500 atau sekitar Rp158.724.

Pada hari libur dan akhir pekan seperti Sabtu dan Minggu, pengunjung dewasa akan dikenakan biaya sebesar ¥3.500 atau Rp370.357, kemudian sebesar ¥1.750 atau Rp185.178 untuk pengunjung anak-anak.

Tiket untuk Februari 2023 akan mulai dijual pada tanggal 10 November 2022.

Pemesanan Tiket

Tangga menuju lantai dua yang indah (sumber: ghibli-park.jp)

Untuk tiket masuk dapat dipesan melalui website Boo Woo Ticket dan mesin Loppi yang berada di Lawson dan Mini market yang ada di Jepang.

Tiket masuk untuk bulan November, Desember, dan Januari 2023 sudah sold out dengan sistem lottery ticket. Sistem ini memungkinkan pengunjung mendapatkan tiket dengan sistem undian.

Selanjutnya tiket akan dijual dengan sistem siapa cepat dia dapat (first-come, first served) setiap tanggal 10 bulan sebelumnya.

Selain itu, tiket Ghibli’s Grand Warehouse dan Hill of Youth Youth akan dijual menjadi satu set.

Baca Juga: Siap-Siap, Taman Studio Ghibli Akan Segera Dibuka!

Sistem Tiket

Cat bus dan Totoro di Ghibli Park (sumber: ghibli-park.jp)

Lottery Ticket

Sistem lottery sudah umum digunakan di Jepang untuk berbagai destinasi wisata.

Dilansir dari soranews24.com, calon pengunjung Ghibli Park harus mengajukan pemesanan melalui undian tiga bulan sebelumnya.

Pemenang undian diumumkan beberapa minggu setelahnya dan barulah bisa membeli tiket masuk. Sistem ini telah digunakan untuk penjualan tiket bulan November, Desember, dan Januari 2023.

First-come, First served

Sistem pembelian tiket masuk Ghibli Park untuk bulan Februari 2023 dirubah menjadi first-come, first served atau siapa cepat dia dapat.

Sistem ini memungkinkan calon pengunjung untuk mendapat kepastian secara langsung apakah mereka bisa masuk ke Ghibli Park atau tidak.

Namun, untuk saat ini tiket hanya bisa dipesan bagi pengunjung yang berada di Jepang. Untuk pengunjung internasional harus sedikit bersabar dan tetap memantau informasi terbarunya di website resmi Ghibli Park.

Sumber dan foto: ghibli-park.jp

timeout.com

tdrexplorer.com

Note: konversi dari Yen ke Rupiah dilakukan pada tanggal 1 November 2022

Leave a Reply

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

You may use these HTML tags and attributes:

<a href="" title=""> <abbr title=""> <acronym title=""> <b> <blockquote cite=""> <cite> <code> <del datetime=""> <em> <i> <q cite=""> <s> <strike> <strong>